Jumat, 1 November 2024

Anggota Komisi II DPRD Harap Pemkot Samarinda Manfaatkan Aplikasi Digital Dorong Pertumbuhan Ekonomi

Jumat, 4 Maret 2022 18:7

IST

POLITIKAL.ID, SAMARINDA - Kemajuan teknologi informasi melalui digitalisasi mesti benar - benar dimanfaatkan. Dalam hal bisnis sektor aplikasi digital, Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda dapat pula menggunakan teknologi tersebut. Adi Setiawan, Anggota Komisi II DPRD Samarinda menyebut, pemkot bisa mengembangkan aplikasi digital di bidang kuliner, traveling, dan transportasi. "Sebaiknya peluang itu dimanfaatkan Pemkot Samarinda, mengembangkan aplikasi digital,” ucap Adi, Jumat (4/3/2022). Ia menyebut, pemkot bisa memberdayakan kalangan anak muda yang andal di dunia teknologi informasi untuk mengembangkan aplikasi. Salah satu contoh seperti, Aplikasi Go Wal bisa bekerjasama dengan pihak Pemkot Samarinda. “Intinya aplikasi itu harus lebih menarik dan fitur-fiturnya tidak kalah dengan aplikasi nasional maupun internasional. Produk lokal tapi bersaing berkompetitif,” tandasnya. (Adv)
Tag berita:
Berita terkait